Pimpin Apel Pagi, Wakil Wali Kota Bekasi Apresiasi Prestasi Yang di Raih Atlet dan Humas Kota Bekasi


Kota Bekasi - Wakil Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto Tjahyono pimpin apel pagi gabungan serta menyerahkan beberapa penghargaan kepada SMKN 3 Bekasi, Gita Patriot Kota Bekasi, mojang berprestasi serta Humas Kota Bekasi di Plaza Pemerintah Kota Bekasi Jl. Ahmad Yani No.1 Bekasi Selatan Kota Bekasi, Senin (12/08/2019).

Apel gabungan Senin pagi ini juga di ikuti oleh Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi, Sekretaris Daerah Kota Bekasi Reny Hendrawati, dan seluruh kepala OPD, SKPD, Lurah, Camat, pejabat struktural, Staf Ahli, dan ASN maupun Non ASN yang ada di lingkungan Plaza Pemerintah Kota bekasi.

Humas Kota Bekasi berhasil membawa pulang 7 penghargaan dalam acara Piala Humas Jabar 2019 di Bandung Jum'at (09/08) lalu, Gita Patriot Kota Bekasi yang berhasil mendapatkan gelar musisi terbaik se Jawa Barat pada acara pagelaran festival Musik Bambu 2019 di Bandung, SMKN 3 Kota Bekasi yang berhasil mendapatkan peringkat 1 pada tournamen futsal Tingkat Provinsi, Putri Risa Eldianti dinobatkan sebagai Mojang Pinilih Jawa Barat 2018, dan Gita Lusantia yang di nobatkan sebagai Mojang Mimitran (duta persahabatan) Jawa Barat 2019.

Tri Adhianto, dalam sambutannya mengapresiasi prestasi yang di torehkan oleh Gita Patriot, Humas Kota Bekasi, dan para pelajar dan mojang yang berprestasi, serta dan berharap kedepannya semakin meningkat.

"saya mengucapkan terima kasih kepada Adinda Gita yang mampu mempertahankan gelarnya dan sekarang mendapatkan gelar yang lebih baik lagi, dan ini merupakan hal luar biasa, dalam rangka Keterbukaan Informasi Publik Kota Bekasi menyabet 7 penghargaan sekaligus pada piala Humas Jabar 2019 di Bandung, serta Tim Futsal SMKN 3 yang berhasil mendapatkan juara 1 pada event Futsal SLTA se Jawa Barat," ungkap Tri Adhianto.

"Perlu di ingat, ini bukan pencitraan, hasil yang di dapatkan sekarang ini merupakan hasil konsistensi kerja keras yang kita lakukan selama ini, serta peran Humas Kota Bekasi yang  telah mampu memotorisasi OPD dan SKPD untuk memberikan informasi kepada masyarakat," sambungnya.

Ia juga berharap kedepannya Pemerintah Kota Bekasi mampu mewujudkan apa yang di inginkan oleh Komite Olahraga Nasional Kota Bekasi untuk menyediakan fasilitas yang representatif karena sudah banyak prestasi yang di torehkan.

"Dan selamat kepada tim Futsal SMKN3 Bekasi yang telah menorehkan prestasinya kemarin menjadi Juara 1 dan salah satu pemainnya menjadi pemain terbaik, saat ini memang Kota Bekasi belum punya Stadion Futsal yang representatif, Insyaallah nanti kedepan akan segera dilengkapi fasilitas-fasilitas yang di harapkan komite olahraga kita, karena sekarang Kota Bekasi juga sering mengadakan turnamen besar di bidang olahraganya.

Tri Adhianto juga menekankan kepada Opd dan Skpd serta ASN dan Non ASN untuk mengurangi penggunaan plastik serta membudidayakan tanaman hidroponik mulai saat ini.

"Saya menekankan kepada seluruh OPD, SKPD, ASN dan siapapun yang mengikuti apel pagi ini saya tekankan untuk mengurangi penggunaan plastik karna fenomena dampak dari sampah plastik sekarang sudah luar biasa besar, dan saat ini kita sebagai Kota penghasil sampah terbesar kedua di Indonesia, ini dikarenakan Bantar Gebang ada di wilayah Kota Bekasi, oleh karna itu gunakan tumbler sendiri, bawa kotak makan sendiri, dan kalau belanja di pasar maupun swalayan gunakan tas belanja sendiri, karena mengurangi penggunaan plastik itu sama dengan kita membantu menjaga ekosistem yang ada di dunia,"

Tri Adhianto melanjutkan, "soal tanaman hidroponik, tolong untuk Pak Camat dan Pak Lurah terus lakukan sosialisasi, nanti Dinas Pertanian yang memantau dan membantu pendistribusian bibit dan bahan nya, hasil panennya nanti akan dibantu oleh Dinas terkait untuk di jual kepada masyarakat, karena keterbatasan lahan, saat ini kita harus tetap bisa memproduksi sayuran dan buah-buahan yang sehat dan nantinya mau di konsumsi sendiri atau di jual ke masyarakat Kota Bekasi itu terserah pribadi masing-masing." Tutupnya. (sal)
 

Alamat

Jl. Jendral Ahmad Yani No. 1 Gd Perkantoran Lt Dasar, Bekasi
email : info@bekasikota.go.id
Tlf : (021) 88961767 Fax : 88959980/88960250