Sekda Terima Tim Verifikasi Awal P2W-KSS Di Kelurahan Kayuringin Jaya


Kota Bekasi ------- Sekretaris Daerah Kota Bekasi, Drs. Rayendra Sukarmadji M.Si menerima Tim Verifikasi awal Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2W-KSS) Provinsi Jawa Barat bertempat di Kelurahan Kayuringin Kecamatan Bekasi Selatan pada hari Kamis (15/03/2018), di dampingi Camat Bekasi Selatan, Tadjudin HM, Lurah Kayuringin Jaya, Suryadi juga para Tim Penggerak PKK Kota Bekasi.


Dalam progran ini, P2W-KSS menyelaraskan seluruh program dan bantuan dsri setiap organisasi perangkat daerah terkait, organisasi kewanitaan, serta pihak swasta di titik beratkan di saty RW dengan sasaran menjadikan perempuan bukan sebagai subjek melainkan menjadi objek dalam pembangunan di tingkat Kelurahan karena perempuan juga memiliki hak yang sama dengan kaum pria dalam mengisi dan mendukung pembangunan secara aktif.


Kelurahan Kayuringin Jaya menjadi satu titik tim verifikasi awal dengan melibatkan 100 Kepala Keluarga dari tahapan keluarga pra sejahtera dan sejahtera tahap 1 sebagai keluarga binaan, salah satunya pengelolaan antara lain dengan meningkatkan partisipasi serta perwujudan kaum perempuan dalam pembangunan menuju keluarga sehat sejahtera.


Sekda Kota Bekasi pada sambutannya, mengucapkan selamat datang kepada tim verikasi awal P2W-KSS di Kota Bekasi yang penuh dengan perubahan dan perkembangan, Kota Bekasi kini hadir dengan berbagai suku, budaya, agama, dan ras yang bisa menciptakan suasana yang harmonis, dinyatakan, bahwa kinerja selama ini selain dari Kepala Pemerintahan yang memimpin Kota Bekasi yang sangat kerja keras dalam perubahan juga di dorong motivasi dari warga Kota Bekasi.


Selanjutnya, Sekretaris Daerah Kota Bekasi berharap memberikan apresiasi terhadap kerja keras selama ini terutama ke ibu ibu dari RW 23 Kelurahan Kayuringin Jaya Kecamatan Bekasi Selatan sebagai daerah binaan P2W-KSS, di jelaskan juga bahwa Peran Wanita di Tim Penggerak PKK, Dharma Wanita, dan organisasi wanita lainnya dangat aktif dan meghasilkan beberapa penghargaan untuk Kota Bekasi.


Ketua Tim Verifikasi P2W-KSS, R.Bondan Suratmo mengutarakan sebagai awal rencana pembangunan kelurahan yang dipilih oleh Kepala Daerah untuk menjadi sasaran program, sejak April 2017 akhir Desember 2018 diuraikan dari pertama di usulan dari Wali Kota lalu di laksanakan pencocokan data, dan pada 2018 ini terlaksana verifikasi dukungan sumber daya manusia dan juga membangun fisik maupun non fisik di wilayah.


Ditambahkan, untuk kualiitas hidup perempuan, sinegritas terpadu hidup miskin bagi warga yang akan di bina dalam peningkatan kualitas SDN dan kehidupannnya terutama di bidang kesehatan, pendidikan dan ekonomi, salah satunya untuk pembangunan fisik mauoun non fisik sepertu Rumah Tidak Layak Huni, pembangunan MCK, Jalan dan penerangan yang dimaksudkan agar para perempuan merasa aman jika di jalan dalam penerangannya tidak menjadi was was.


Perlu di ingatkan kembali perlunya ketat dari Pemerintah terkait Perempuan dan anak anak dengan bahaya Bully, Pronografi, KDRT, para pekerja wanita dan usia di bawah yang dipekerjakan di lampu merah, ini menjadi tugas penting dari Pemerintah, agar lebih waspada. (Ndoet/Gie)

Alamat

Jl. Jendral Ahmad Yani No. 1 Gd Perkantoran Lt Dasar, Bekasi
email : info@bekasikota.go.id
Tlf : (021) 88961767 Fax : 88959980/88960250